SATUAN RIMOB POLDA RIAU - Semarakaan HUT BRIMOB Polri ke - 73 Tahun 2018. Brimob Polda Riau melaksanakan kegiatan sepeda bersama masyarakat Kota Pekanbaru pada Minggu pagi. Dalam kegiatan tersebut dihadiri Wakapolda Riau, para pejabat teras Polda Riau, para personel Brimob Polda Riau, serta masyarakat dan komunitas sepeda yang ada di wilayah Kota Pekanbaru. (Minggu,4/11/2018)
WAKAPOLDA RIAU SAAT MELEPAS PARA PESERTA GOWES DALAM RANGKA HUT BRIMOB POLRI KE - 73
Peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut berjumlah 453 peserta.
Pelaksanaan Start kegiatan dirumah singgah tuan Qodhi yang merupakan tempat bersejarah bagi masyarakat Provinsi Riau, tepatnya berada di jembatan Siak 3.
BRIMOB POLDA RIAU BERSAMA MASYARAKAT KOTA PEKANBARU SAAT BERSEPEDA DALAM RANGKA HUT BRIMOB POLRI KE -73
Nantinya kegiatan bersepeda ini akan menyusuri wilayah kota Pekanbaru dan finish di Mako Brimob Polda Riau. Jarak tempuh dalam kegiatan bersepeda 73 km.
ANTUSIASNYA MASYARAKAT KOTA PEKANBARU GOWES BERSAMA BRIMOB POLDA RIAU DALAM RANGKA HUT BRIMOB POLRI KE - 73
Sedikit sejarah tentang rumah singgah Tuan Qadhi ini awalnya dibangun oleh H. Nurdin Putih seorang saudagar yang terkenal di Senapelan. Rumah kayu ini tetap menjadi persinggahan Sultan Syarif Qasim II. Beliau adalah Sultan Siak Sri Indrapura ke-12. Ketika turun dari Kapal Kato ketika bermalam di Senapelan usai melakukan perjalanan menyusuri wilayah pedalaman Kerajaan Siak di hulu Sungai Siak.
EKSPRESI KEBAHAGIAAN WARGA SAAT MENDAPATKAN DOORPRIZE DARI BRIMOB POLDA RIAU
Diakhir kegiatan bersepeda ini dilanjutkan dengan pembagian Doorprize yang di berikan kepada para perserta sepeda.
Post a Comment