BRIMOB RIAU - Sebanyak 30 Personel Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Riau Mengikuti pelaksanaan latihan tentang "Pengenalan Radiasi dan Penanggulangan Kedaruratan Radiasi Nuklir" oleh BAPETEN (Badan Pengawas Tenaga Nuklir). Rabu (25/07/2018).
KATA SAMBUTAN DARI KASAT BRIMOB POLDA RIAU KOMBES POL. Drs. KAMARUDDIN,M.Si DIDAMPINGI KEPALA DKKN PAK DEDIK EKO SUMARGO
Pelatihan dibuka langsung oleh Dansat Brimob Polda Riau Kombes Pol. Drs. Kamaruddin, M.Si didampingi Kepala DKKN (Direktorat Keteknikan Dan Kesiapsiagaan Nuklir) , Dedik Eko Sumargo.
Beliau menyampaikan terimakasih atas prakarsa BAPETEN dalam pelaksanaan kegiatan ini guna menunjang peningkatan kemampuan Brimob khususnya Detasemen Gegana Subden KBR, mengingat Provinsi Riau memiliki potensi ancaman yang cukup tinggi meskipun kejadian yang melibatkan Nuklir belum ada.
BERFOTO BERSAMA PARA PESERTA LATIHAN PERSONEL BRIMOB POLDA RIAU
Beliau berharap kepada para peserta latihan agar pengetahuan dan kemampuan ini dapat bermanfaat bagi personel KBR dalam melaksanakan tugas Kedinasan sesuai dengan Tupoksi yang diemban.
Lebih lanjut Kepala DKKN, Dedik Eko Sumargo menyampaikan bahwa pelaksanaan ini adalah misi Nasional BAPETEN untuk
meningkatkan profesionalisme Polri dalam menangani kejadian yang
melibatkan bahan Nuklir atau Zat Radioaktif. Karenanya pengenalan
tentang Nuklir/ Radiologi menjadi penting untuk melakukan tugas tersebut
tanpa mengorbankan diri, orang lain dan lingkungan.
DANSAT BRIMOB POLDA RIAU BERSAMA KEPALA DKKN
Nantinya para peserta latihan akan mendapatkan berbagai materi berkaitan dengan Nuklir seperti radiasi, dasar proteksi radiasi, Pengenalan Alat ukur Radiasi dan Alat Pelindung diri, serta dasar penanggulangan Kedaruratan Radiologi, dan sebagainya.
Post a Comment